Selamat Datang di Blog Patria Jaya dsk. - Santa Theresia
Wilayah 4, Paroki Lubang Buaya - Gereja Kalvari, Jakarta Timur

01 September 2015

Cemburu Yang Membusuk


http://theresia-patria-jaya.blogspot.com/

Saya mempunyai satu keranjang tomat segar. Tomat-tomat berwarna merah itu saya biarkan berada di meja dalam waktu beberapa minggu. Yang saya dapati adalah tomat itu semakin rusak lalu membusuk.

Begitulah dengan hati kita. Ketika kita tidak bisa menjaganya dengan baik dari kecemburuan, maka cemburu itu akan merusak-nya lalu membusukkan hati kita. Saat semua itu terjadi maka kita tidak lagi memiliki kasih.

Cemburu adalah salah satu bentuk dari kekecewaan akan apa yang tidak kita inginkan. Sama halnya ketika kita cemburu melihat pasangan kita dekat dengan orang lain. Kita tidak pernah inginkan hal itu sehingga kecewa muncul.

Jagalah hati kita dengan baik. Selalu waspada ketika ada hal buruk yang menimpa. Jangan biarkan hati memendam kekecewaan terlalu lama. Lepaskanlah pengampunan dan kasih. Biarkan hati kita selalu bercahaya di hadapan Tuhan.

Jagalah hatimu dengan segala kewaspadaan, karena dari situlah terpancar kehidupan.

(Amsal 4:23)